Rabu, 04 Juni 2014

Training Manajemen Keuangan Keluarga

Training Manajemen keuangan I Hari ‘Soul’ Putra I Financial Motivator


Training Manajemen keuangan keluarga hanya di 0815 1999 4916  WealthFlow 19 Technology Inc., Motivation, Financial & Business Advisory (Lembaga Motivasi dan Perencanaan Keuangan). Hubungi 0815 1999 4916 untuk Informasi lebih lanjut.


Training Manajemen Keuangan Keluarga adalah sebuah training atau pelatihan yang tidak hanya mentransfer knowledge (pengetahuan) tentang keuangan, tetapi juga mentransfer skill (keterampilan) dari trainer ke audiens.  Dalam training ini, peserta tidak hanya menggali masalah yang meraka hadapi, tetapi memberikan solusi kongkrit terhadap permasalahan manajemen keuangan keluarga mereka.


Manajemen keuangan keluarga adalah sebuah langkah-langkah atau strategi dalam memahami permasalahan keuangan keluarga untuk dicarikan sebuah solusi terhadap dinamika keuangan dalam sebuah keluarga.


Dalam manajemen keuangan keluarga, fungsi waktu menjadi penting dikarenakan dengan waktu (timing) yang tepat, momentum persoalan keluarga bisa diselesaikan.  Misalkan ketika anak Anda butuh biaya untuk masuk SMP, ketika itu Anda tidak punya biaya, maka yang terjadi adalah Anda bisa panik secara keuangan (panic financing), yang dengan kepanikan tersebut bisa mempengaruhi psikologis Anda. 




Tetapi bayangkan, ketika Anda butuh dana buat anak Anda masuk sekolah dalam jumlah besar, Anda tinggal mencairkan aset Investasi Anda, seperti emas logam mulia atau reksadana Anda, maka persoalan keuangan menjadi selesai.


Disinilah fungsi waktu sebagai arah akan kemana Anda hari ini dengan uang Anda.  Secara tidak langsung, posisi uang Anda turut menentukan kepribadian Anda. Jadi psikologi tentang uang, akan terkait sekali dengan manajemen keuangan dalam keluarga Anda.



Berikut beberapa cara atau gaya Anda dan keluarga Anda dalam menjalankan manajemen keuangan keluarga

  • 1.    Manajemen jam pasir

Pernakah Anda melihat jam pasir, yang pada zaman dahulu menjadi penentu waktu?  Untuk saat ini jam pasir banyak digunakan di restoran-restoran waralaba fast food/ makanan siap saji seperti KFC dan Mc Donald yang menjadi pengingat berapa cepat makanan dan minuman yang tersaji dari sejak Anda memesan makanan dan minuman tersebut.

Jika pergerakan jam pasir dari atas ke bawahnya sudah sampai sebelum makanan yang Anda pesan tersedia di depan Anda, maka Anda berhak untuk mendapatkan bonus tambahan makanan atau minuman sesuai dengan peraturan yang dibuat.


Hubungannya dengan manajemen keuangan keluarga adalah kebanyakan dari karyawan atau pengusaha baru, antara pemasukan dan pengeluaran selalu habis tiap bulannya.  Sehingga tidak ada lagi uang atau aset yang tersisa untuk di tabung atau diinvestasikan.

Otomatis tiap bulan, kas dari keuangan keluarga selalu kosong. Yang jadi masalah, bagaimana dengan kehidupan masa depannya ketika kas selalu kosong?

  • 2.    Manajemen jam analog

Anda pernah melihat jam dinding di rumah Anda yang masih menggunakan jarum penunjuk yang berputar, itu disebut jam analog.  Hingga hari ini, dirumah-rumah kita masih menggunakan jam analog sebagai penanda waktu.


Hubungannya dengan manajemen keuangan keluarga adalah hingga hari ini masih banyak dari kita yang menggunakan cara-cara konvensional seperti membagi uangnya dalam amplop-amplop.


Setiap awal bulan atau setelah menerima gaji atau profit dari bisnis, Anda membagi uang Anda dalam pos-pos tertentu.  Misalnya Metode yang sering diajarkan dalam Pelatihan atau Training Manajemen Keuangan Keluarga oleh WealthFlow 19 Technology Inc., Motivation, Financial & Business Advisory (Lembaga Motivasi dan Perencanaan Keuangan)  adalah Modal Kerja, Investasi dan Konsumsi.  Walau antara satu keluarga dan keluarga lainnya berbeda kebutuhan dan keinginannya, panduan umumnya adalah 30% : 30% : 40%.

Untuk warna amplop, bisa semuanya putih atau sesuai selera, warna pelangi misalnya.

  • 3.    Manajemen jam digital

Jika dalam jam analog yang menjadi penanda waktunya adalah jarum jam, maka dalam jam digital adalah angka-angka yang berkedap-kedip seperti byte-byte dalam komputer.  Artinya manajemen keuangan keluarga dibagi berdasarkan prioritas kebutuhan dan keinginan yang dimasukkan dalam 3 account atau 3 rekening berbeda di sebuah lembaga keuangan, bank misalnya. 


Manjemen jam digital ini biasa disebut uang digital, dikarenakan hanya terlihat dalam bentuk byte-byte komputer atau yang tercetak di kartu tabungan dari bank/lembaga keuangan yang menerbitkannya.

  • 4.    Manajemen jam suami isteri

Untuk manajemen keuangan keluarga dengan menggunakan cara manajemen jam suami isteri, berarti lebih kepada fungsi pembagian tugas.  Misalnya setelah disepakati, yang menjadi bendahara negara atau bendahara keluarganya adalah isteri.  Jadi isteri memegang kendali 100% dalam pengelolaan dan manajemen keuangan keluarga.


Atau bisa juga suami 100%, dimana yang pegang kendali keuangan adalah suami, isteri tunduk dan patuh pada otoritas dari suami.

Atau bisa juga suami 50% dan isteri 50%, artinya pasangan tersebut sama-sama punya penghasilan dan berhak memegang kendali masing-masing 50% sesuai dengan kesepakatan dalam pengelolaan dan manajemen keuangan keluarga.


Bisa juga suami + isteri = 1, maka ini yang disebut rekening bersama, dimana untuk mengeluarkan uang dari rekening, harus persetujuan suami dan isteri.

  • 5.    Manajemen jam online

Yang terakhir, di luar bentuk-bentuk manajemen keuangan keluarga yang lainnya, maka antara rekening pribadi/keluarga dan rekening bisnis harus dipisah.  Ini cocok untuk Anda yang memiliki bisnis, tanpa harus terganggu dengan bercampurnya kebutuhan dan keinginan pribadi/keluarga dengan bisnis yang Anda jalankan.


Apapun pilihan Anda dalam membuat manajemen keuangan keluarga, pastikan terjalin komunikasi antara Anda dan pasangan Anda serta orang-orang yang ada di rumah Anda, anak dan keponakan misalnya.


Jika ada yang kurang jelas atau Anda ingin mengundang kami sebagai instruktur Pelatihan dalam Manajemen Keuangan Keluarga, baik perusahaan, organisasi, komunitas dll bisa klik link berikut.


Selamat merencanakan manajemen keuangan keluarga Anda!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar